TRCPPA dan SD Negeri 006 Rambah Bersatu Cegah Bullying Di Sekolah

Pasir pengaraian - TRC PPA Kabupaten Rokan Hulu kembali turun ke sekolah dalam rangka memberikan edukasi terkait bahaya Bullying, sasaran kali ini adalah SDN 006 Rambah, Senin 29/9/2025 jam 08.30.

kedatangan pengurus disambut oleh wakil kepala sekolah bapak Enrizal S.Pd, dihadapan 256 murid yang terdiri dari kelas 1 s/d 6 Bapak Enrizal menyampaikan bahwa peristiwa bullying bisa jadi terjadi disekolah maka perlu diadakan sosialisasi Anti Bulllying, sejalan dengan tujuan dari Permendibudristek nomor 46 tahun 2023 etntang pencegahan dan penanganan kekerasan disatuan pendidikan, dengan mengundang lembaga yang berkecimpung dalam dunia anak. Ujarnya

 

Bertindak selaku narasumber bapak Umri Farudi harahap,M.Pd, menyampaikan bullying bisa terjadi dimana saja, termasuk di sekolah bahkan dirumah, sehingga tindakan pencegahan sangat penting dilakukan, anak–anak yang sering mengalami kekerasan didalam rumah tangga sangat rentan untuk menjadi pelaku Bullying, untuk murid SD bullying yang sering terjadi adalah bullying verbal dan bullying fisik,disamping itu perlu pengawasan baik melalui CCTV maupun pengawasan nyata dari para tenaga pendidk, sehingga tercipta ekosistem sekolah yang baik. Kata nya

 

Ketua TRC PPA ibu Isnarhayati atau yang lebih dikenal dengan Kak Yati, juga menyampaikan bahwa program dari TRC PPA yang menjadi prioritas adalah tindakan preventif dan juga pendampingan anak yang berurusan dengan hukum apakah sebagai pelaku ataupun sebagai korban. (Fauzi)

Komentar Via Facebook :