Polsek Tungkal Ulu melaksanakan kegiatan penertiban lalu lintas di Kecamatan Tebing Tinggi
Jambi :Membacabangsa.co.id-
Polsek Tungkal Ulu melaksanakan giat pengaturan Lalu Lintas/Commender Wiss ( Gatur Lalin/CW ) di Simpang Ojek Pos 9 KM 2,5 , Kelurahan Tebing Tinggi, Kec. Tebing Tinggi, Kab.Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi ,pada Kamis (19/12/2019) pagi.
Dalam kegiatan ini Personil yang ditugaskan Bripka Nicolas Tanpubolon
Bhabinkamtibmas Desa Kelagian dan Bripka Subani Bhabinkamtibmas Desa Adi Jaya .
Saat di temui awak media Membacabangsa.co.id. Bripka Subani selaku Bhabinkamtibmas Desa Adi Jaya memberikan penjelasan dan himbauan kepada pengguna jalan dan masyarakat, supaya pengguna kendaraan R2 /R4 agar memperlambat kecepatan dan lebih hati hati apabila melewati depan sekolah disaat jam masuk sekolah.
"Bagi para pelajar maupun karyawan pabrik dan masyarakat harap berhati hati apabila menyebrang jalan.Agar perhatikan kendaraan yang lewat dan antisipasi terjadinya kecelakaan Lalu Lintas". Ungkapnya.
Dan di tambahkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kelagian yaitu Bripka Nicolas Tanpubolon menyampaikan ,"Walaupun di Kota Kecamatan Tebing Tinggi ini tidak seramai seperti di kota provinsi,Saya berharap agar pengendara bisa melengkapi perlengkapan berkendara dan taat pada peraturan lalulintas".Harapan
Dalam kegiatan tersebut di sambut hangat oleh semua masyarakat yang melintas, dengan adanya Polri hadir di tengah tengah masyarakat harapanya di antara Polri dan Masyarakat bisa Menjalin kemitraan yg baik.Sehingga dapat menciptakan situasi arus lalin yang aman dan lancar. (Nurudin)


Komentar Via Facebook :